Rabu, 29 April 2009

WELCOME TO MARDI WIYATA KEDIRI

Visi, Misi, dan Tujuan Sekolah

Visi

Terciptanya pribadi unggul, disiplin, cerdas yang dijiwai semangat cinta kasih dalam persaudaraan sejati


Misi

- Mewujudnyatakan semangat bekerja keras, rela berkorban, inovatif, dan bertanggung jawab

- Menumbuh kembangkan rasa percaya diri.

- Mewujudkan kebersamaan dan rasa ikut memiliki di kalangan warga Mardi Wiyata

- Melaksanakan pendampingan pribadi dalam semangat cinta kasih

- Menumbuh kembangkan sikap saling melayani antar lingkungan sekolah

- Mengoptimalkan proses pembelajaran

- Membudayakan etos kerja yang professional

- Memberdayakan warga sekolah agar peduli lingkungan

- Meningkatkan potensi secara optimal dalam bidang olah raga

- Menumbuh kembangkan solidaritas

- Menumbuhkan pribadi yang disiplin dan santun dalam bertindak

- Mengaktualisasikan potensi dan bakat seni warga sekolah dalam bentuk pagelaran

c. Tujuan Sekolah

1. Pada tahun pelajaran 2007 / 2008 Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan ( KTSP) terlaksana di Kelas VII, VIII, dan IX.

2. Pada tahun pelajaran 2007 / 2008 tercapai target kelulusan 100 % dengan nilai rata – rata Ujian Nasional siswa meningkat minimal 6,50

3. Pada tahun pelajaran 2007 / 2008 Membangun Ruang Perpustakaan Baru yang layak dan letaknya strategis

4. Pada tahun pelajaran 2007 / 2008 perolehan jumlah penerimaan siswa baru mingkat minimal 120 siswa

Identifikasi Tantangan Nyata yang Dihadapi Sekolah

a. Tantangan pelaksanaan KTSP di kelas VII, VII, dan IX. Tahun Pelajaran 2006 / 2007 merupakan pembuatan Silabus dan Rencana Program Pembelajaran (RPP) KTSP Kelas VII, VIII, dan IX. Diharapkan tahun pelajaran 2007 / 2008 dapat dilaksanakan di kelas VII, VIII, dan IX. Jadi tantangan tahun pelajaran 2007 / 2008 adalah dari belum dilaksanakannya KTSP menjadi dilaksanakan di kelas VII, VIII, dan IX.

b. Tantangan pencapaian target kelulusan ujian 100 % dengan nilai rata – rata Ujian Nasional siswa meningkat minimal 6,50.

Tahun pelajaran 2005 / 2006 pencapaian kelulusan 80,86 % dengan rata – rata nilai Ujian Nasional siswa 6,36. Maka besarnya tantangan tahun pelajaran 2007 / 2008 adalah 19,32 % dan 0,14. ( 100 % - 80,68 % dan 6,50 – 6,36 ).

c. Tantangan pembangunan Ruang Perpustakaan Baru yang layak dan strategis letaknya.

Saat ini Ruang Perpustakaan yang ada letaknya tidak strategis. Diharapkan tahun pelajaran 2007 / 2008 dapat dibangun Ruang Perpustakaan baru yang layak dan letaknya strategis. Jadi tantangan tahun pelajaran 2007 / 2008 adalah terwujudnya Ruang perpustakaan Baru yang layak dan letaknya strategis.

d. Tantangan perolehan jumlaha penerimaan siswa baru meningkat minimal 120 siswa.

Tahun pelajaran 2006 / 2007 perolehan jumlah penerimaan siswa baru 113 siswa. Diharapkan tahun pelajaran 2007 / 2008 perolehan jumlah siswa baru meningkat minimal 120 siswa. Maka besarnya tantangan tahun pelajaran 2007 / 2008 adalah 7 siswa ( 1230 siswa – 113 siswa ).

3. Sasaran / Tujuan Situasional Sekolah

a. Silabus dan RPP KTSP yang dibuat tahun pelajaran 2006 / 2007 dapat dilaksanakan di kelas VIOI, VIII, dan IX pada tahun pelajaran 2007 / 2008

b. Target Kelulusan Ujian meningkat dari 80,86 % menjadi 100 % dengan nilai rata – rata Ujian Nasional siswa meningkat dari 6,36 menjadi 6,50.

c. Terwujudnya pembangunan Ruang Perpustakaan Baru yang layak dan letaknya strategis

d. Jumlah perolehan PSB (Penerimaan Siswa Baru) meningkat dari 113 siswa menjadi minimal 120 siswa